Ruintech : Intel Core i9 Extreme


     Intel akhirnya mengeluarkan seri jagoan dari Chipset mereka yang diberi nama Intel Core i9 Extreme dengan harga US$ 1999 sekitar RP 26jutaan lebih. Prosesor ini adalah yang pertama menggunakan 18 core dan 36 Thread. Untuk seri paling murah, keluarga Core X dimulai dengan Core i5-7640X. Prosesor ini dilego seharga US$242 atau sekitar Rp 3,2 juta yang menawarkan 4 inti dan 4 thread.

     Selanjutnya ada Core i7 X-Series, yang ditawarkan mulai dari cip berinti 8 dengan 16-thread, hingga seharga US$599 (sekitar Rp8 juta). Sementara untuk Core i9, Intel menawarkan empat model. Namun, keempat model ini tidak termasuk i9 Extreme yang telah isebutkan sebelumnya. Empat tipe ini mulai dari harga US$999 (sekitar (Rp13 juta) untuk 10-inti/ 16-thread. Seri tertingginya dilego US$1.699 atau setara Rp22,6 juta untuk 16-core/ 32-thread chip.

     Seluruh prosesor desktop Core X baru ini dirancang untuk berjalan diatas chipset motherboard Intel X299. Chipset ini akan keluar pada produk-produk partner dalam beberapa minggu ke depan bersamaan dengan penjualan prosesor ini ke pasar.

     Bicara soal arsitektur, semua chipset Core X ini dibangun berdasarkan versi teranyar Intel Skylake X. Sementara dua tipe terbawah jajaran prosesor ini dibangun dengan arsitektur Kaby Lake X. Keduanya adalah prosesor dengan empat inti; i5-7640X dan i7-7740X.

Teknologi Turbo Boost juga diperbarui oleh Intel dengan Turbo Boost Max 3.0. Lagi-lagi, pembaruan ini hanya dilakukan di sebagian model prosesor Core X saja. Intel menekankan bahwa tambahan inti pada model Core X tertentu akan meningkatkan performa multitasking.

     Sementara teknologi Turbo Boost Max 3.0 memastikan tiap inti bisa mencapai performa yang telah ditingkatkan itu. Sebagai catatan, Intel mengklaim bahwa seri Core X ini 10 persen lebih cepat pada performa multithread dibanding generasi sebelumnya. Prosesor seri ini juga 15 persen lebih cepat pada thread tunggal. Selain mengumumkan prosesor high-end Core X, Intel juga memberi beberapa pembaruan soal jajaran prosesor mainstream generasi ke delapan yang akan datang. Rumornya, chipset ini akan dinamakan Coffee Lake.
     
     Sebelumnya, prosesor ini dijanjikan punya peningkatan performa sebesar 15 persen ketimbang seri generasi ke delapan Kaby Lake. Namun kemarin Intel mengumumkan bahwa peningkatan performanya malah lebih besar, hingga 30 persen lebih baik dari Kaby Lake. Masih belum jelas kapan cip Coffee Lake ini akan muncul di pasaran.